Tentang Cita anak Pinggiran menengah ke bawah
== Jangan Malu jadi anak Bidikmisi == Teringat beberapa waktu yang lalu saya menjadi salah satu surveyor calon penerima Beasiswa BIDIKMISI dan penerima UKT golongan I dan II. Survey tersebut penting dilakukan agar beasiswa tersebut benar-benar tepat sasaran. Tentu saja hal itu menyenangkan bagi saya, apalagi saya adalah orang yang sangat suka jalan-jalan dan sangat sangat suka dengan hal yang berbau tantangan. Bagaiaman tidak? Pastilah tempat-tempat yang kami tuju bukanlah tempat gedongan dengan aspal yang mulus dan akses yang mudah. Akan tetapi, pastilah saya akan :blusukan: ke desa-desa dengan akses jalan yang sulit dan hawa khas pedesaan. Dan semua itu benar. Saya pun juga tiba di lokasi yang demikian. Bahkan, ada salah satu tempat yang terletak di lereng Gunung Sumbing, tidak ada kendaraan yang bisa lewat. Sebenarnya bisa, hanya kendaraan pengangkut kambing bisa naik, itu pun hanya sampai tengah, sisanya jalan kaki. Maklumlah jalannya menanjak dan sangat jauh, namany...